HIMAP dan Alumni AP Bagi Ratusan Paket Takjil
Yogyakarta
Sebanyak 150 paket takjil dibagikan pada warga. Acara bagi-bagi takjil yang diadakan Himpunan Mahasiswa Administrasi Publik (HIMAP) dan Alumni AP ini berlangsung Senin, 24 Maret 2025. Ratusan paket takjil itu dibagikan pada warga yang melintas di sekitar Kampus Mangkubumen dan Kampus Terpadu Universitas Widya Mataram (UWM).
Ketua HIMAP, Ringga Arum Kusuma Putri mengatakan, kegiatan itu diadakan sebagai bentuk kepedulian mahasiswa dan alumni Prodi Administrasi Publik, Fisipol Universitas Widya Mataram pada sesama di bulan Ramadan ini.
”Dalam kegiatan ini dibagaikan 150 paket takjil pada warga yang melintas di sekitar Kampus Mangkubumen dan Kampus Terpadu Universitas Widya Mataram. Ini sebagai bentuk kepedulian kita pada warga yang sedang menjalankan ibadah puasa,” jelas mahasiswi angkatan 2023 ini.

Dia berharap aksi ini bisa menggugah rasa kepedulian pada sesama dan akan dilakukan sebagai program rutin tiap bulan Ramadan. ”Acara ini akan kami lakukan setiap tahun,” tambahnya lagi.
Sementara itu, Ketua Program Studi (Kaprodi) Administrasi Publik, SL. Harjanta mengatakan, selain sebagai bentuk kepedulian, aksi yang dilakukan HIMAP dan Alumni AP merupakan wujud toleransi beragama. Sebab, dalam aksi bagi-bagi takjil juga dilakukan mahasiswa non muslim.
”Prodi mendukung kegiatan bagi-bagi takjil yang diadakan HIMAP. Dalam kesempatan ini saya juga mengucapkan terimakasih pada alumni yang mendukung kegiatan tersebut,” pungkasnya.




Leave a Reply
Want to join the discussion?Feel free to contribute!